Advan NASA Pro, Ponsel Entry-Level Harga 1 Jutaan Saja

Teknatekno.com – Vendor smartphone lokal, Advan, mengumumkan produk terbarunya di segmen entry-level, yaitu Advan NASA Pro. Ponsel ini merupakan suksesor dari Advan Nasa Plus yang diluncurkan perusahaan pada tahun 2020.

Menurut CEO Advan, Chandra Tansri, smartphone ini ditujukan untuk mengakomodasi aktivitas pengguna kalangan muda yang aktif di media sosial seperti Instagram hingga TikTok.

Advan selalu mendukung anak muda dan para konten kreator. Smartphone dengan harga terjangkau ini sangat mumpuni dalam membuat konten di sosial media seperti Instagram, Tiktok, Facebook atau Twitter,” kata Chandra.

Advan NASA Pro dibekali layar IPS 6,088 inci dengan resolusi HD+. Menurut Advan, layar dari ponsel berbasis Android 11 ini dapat menampilkan gambar dengan baik meski terpapar sinar matahari.

Untuk mendukung pembuatan konten, Advan NASA Pro mengandalkan kamera belakang 13 MP dengan Autofocus dan kamera depan 5 MP.

Performanya didukung chipset 28nm dengan prosesor quad-core 1.4GHz yang ditemani RAM 2 GB dan storage internal 32 GB. Soal keamanan, meski belum memiliki sensor sidik jari, pengguna bisa memanfaatkan fitur Face ID.

Dari segi desain, NASA Pro mengadopsi konsep 2.5D yang dijanjikan nyaman untuk digenggam. Dimensinya tidak terlalu lebar dan ketebalannya sekitar 10,2mm. Sementara untuk daya pengguna disuguhkan baterai berkapasitas 3.000 mAh saja.

Detail Spesifikasi Advan NASA Pro

Detail Spesifikasi Advan NASA Pro

Umum
Tahun Rilis : 2022
Jaringan : 2G, 3G, 4G
SIM Card : Dual SIM (Slot Khusus)
eSIM : Tidak

Body
Dimensi : 157.1 x 73.9 x 10.2 mm
Berat : 0 gram
Ketahanan : –
Warna : Hitam, Biru

Layar
Jenis : IPS LCD
Ukuran : 6.1 inci
Refresh Rate : 60 Hz
Resolusi : 720 x 1560 piksel
Rasio : 19.5:9
Kerapatan : 286 ppi
Proteksi : –
Fitur Lainnya : – TIngkat kecerahan 350 nit (khas)

Hardware
Chipset : UNISOC SC9832E
CPU : Quad-core 1.4 GHz Cortex A53
GPU : Mali T820-MP1

Memori
RAM : 2 GB, 4 GB
Memori Internal : 32 GB
Memori Eksternal : Ada (Slot Khusus)

Kamera Utama
Jumlah Kamera : 1
Konfigurasi : 13 MP (wide), f/2.0
Fitur : AF, LED Flash, Video: 1080p@30fps

Kamera Depan
Jumlah Kamera : 1
Konfigurasi : 5 MP (wide)
Fitur : HDR, Video: 1080p@30fps

Konektivitas
WLan : Wi-Fi 802.11 a/b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
Bluetooth : 4.2, A2DP, LE
Infrared : Tidak Ada
NFC : Tidak Ada
GPS : A-GPS, GLONASS, BDS
USB : Tipe-C 2.0

Baterai
Jenis : Li-Ion
Kapasitas : 3000 mAh

Fitur
OS (Saat Rilis) : Android 11
Sensor : Face ID, accelerometer, proximity
Jack 3.5mm : Ada

Fitur Unggulan
– Desain bodi unik
– Layar 6.088 inci HD+ dengan kecerahan 350 nit
– Port USB C
– Triple slot, dua kartu SIM plus satu kartu micro SD (hingga 128 GB)
– Sistem operasi Android murni

Harga Advan NASA Pro

ADVAN NASA Pro tersedia secara online di akulaku mulai Senin 16 Mei 2022. Smartphone ini dibanderol dengan harga Rp. 999.000. Selanjutnya akan dibanderol dengan harga Rp 1.299.000. dan setiap pembelian mendapatkan paket Bundling Kuota Internet dari Telkomsel 10 GB.

Kesimpulan

Advan NASA Pro dibekali dengan layar IPS 6,088 inci dengan resolusi HD+. Performanya didukung oleh chipset 28nm dengan prosesor quad-core 1.4GHz disertai dengan RAM 2GB dan penyimpanan internal 32GB.

Untuk mendukung pembuatan konten, Advan mengandalkan kamera belakang 13 MP dengan Autofocus dan kamera depan 5 MP.

Hai Saya schoirunn aktif menulis dan berkontribusi dalam berbagai media massa, seperti surat kabar sekolah, website, dan media sosial. Saya juga pernah mengikuti pelatihan jurnalistik dan magang di salah satu media nasional, yang membuat saya semakin memahami bagaimana dunia jurnalistik bekerja. Selain menulis, saya juga senang memotret dan merekam video. Saya percaya bahwa gambar dan video dapat memberikan dampak yang kuat dalam menyampaikan sebuah cerita. Sebagai seorang jurnalis muda, saya berkomitmen untuk selalu memperbaiki keterampilan saya dalam menulis, mencari sumber, dan melakukan wawancara yang berkualitas.

You might also like